Menghitung Waktu yang Dibutuhkan Bila Pekerja DItambah atau Dikurangi

Soal

Empat orang anak membuat jembatan dan selesai dalam 15 hari. Berapa orang yang diperlukan untuk membuat jembatan dalam 6 hari?

A. 6

B. 7

C. 8

D. 10

E. 12

Jawaban: D

Pembahasan

Untuk menyelesaikan soal ini sebenarnya kalian cukup mengingat kembali pelajaran tentang perbandingan berbalik nilai atau perbandingan terbalik. Perbandingan berbalik nilai adalah perbandingan yang bila salah satu nilainya bertambah, maka nilai yang satunya akan berkurang.

Nah di sini yang perlu kalian cermati adalah bagaimana menentukan apakah suatu perbandingan merupakan perbandingan terbalik atau bukan.

Perbandingan terbalik biasanya dirumuskan seperti ini:

$$\boxed{ \frac {a_1}{a_2} = \frac {b_2}{b_1} }$$

Kalau melihat soalnya, kita bisa menyelesaikan soal ini dengan perbandingan terbalik. Jika jumlah pekerja ditambah, maka jumlah hari yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pekerjaan akan berkurang. Demikian juga sebaliknya.

Jadi, msalkan a adalah jumlah tenaga kerja, dan b adalah jumlah hari, maka soal ini bisa dikerjakan seperti ini:

$$\begin{aligned} \frac {4}{a_2} &= \frac {6}{15}\\ a_2 &= \frac {4 \times 15}{6}\\ a_2 &= 10 \end{aligned}$$

Tips

Pada postingan tentang Memahami Perbandingan Senilai dan Perbandingan Berbalik Nilai, saya sudah memberikan tips untuk menyelesaikan soal perbandingan terbalik dengan lebih mudah.

Tipsnya sederhana. Kalian hafalkan perbandingan terbalik dengan rumus:

$$\boxed{ a_1 \times b_1 = a_2 \times b_2 }$$

Memang kelihatannya perbedaannya tidak signifikan, Tapi kalau kalian terapkan saya yakin soal-soal seperti ini dengan sangat mudah kalian bisa selesaikan tanpa menulis apapun, dan bahkan sambil membaca soal bisa kalian selesaiakan. 4 hari dengan 15 orang, berarti 4 x 15 = 60. Jadi kalau 10 hari 60 : 10 = 6 hari.

Semakin sering kalian berlatih dengan cara ini, semakin kalian bisa merasakan perbedaannya. Selamat mencoba.